Sharing Motivasi Bersama Para Ibu PT PAMA - Kaltim Prima Coal
7:17 PMSangatta, Kalimantan Timur, 26 Oktober 2014
Menjadi ibu bijaksana bukan hal mudah. Terlebih saat mendampingi anak-anak yang mulai tumbuh remaja. Perlu sering-sering sharing bersama ibu lainnya, berkumpul dan berbagi cerita untuk mendapatkan motivasi.
Maka tak salah ketika Persatuan Istri Karyawan PT.PAMA (PIKP) mengadakan acara sharing untuk memotivasi para ibu. Kegiatan ini merupakan rangkaian acara Peringatan HUT ke IX PIKP 2014 Site KPCS, di Sangatta, ibukota Kabupaten Kutai Timur, Provinsi Kalimantan Timur.
Ia menekankan, ibu adalah seorang manager bagi anak-anaknya, yang juga harus berperan sebagai 'Menteri Pendidikan'. Ibu harus pandai mengatur waktu dengan baik, memiliki wawasan luas, pintar, karena pendidikan yang mendasar adalah di rumah.
Kandidat Doktor Bidang Manajemen Pendidikan dari Universitas Negeri Jakarta ini mengingatkan, bahwa ibu harus tahu dengan siapa anaknya bergaul, juga up date dengan perkembangan dunia remaja, agar dapat bijaksana dan tak hanya asal mengekang anak remajanya.
Di sesi tanya jawab, banyak yang bertanya seputar bagaimana mendampingi anak remaja ketika sedang tumbuh. Vivid membagi banyak pengalamannya yang telah lebih dari sepuluh tahun menyelami dunia remaja dan pemuda.
Terima kasih Pak Andi atas rekomendasinya |
0 comments