Okezone.Com : Jangan Langsung Salahkan Anak saat Berkata Kasar

2:27 AM

Sumber : Okezone.com Selasa, 23 Juni 2015 - 15:02 WIB
Penulis : Ariesta Asri - Okezone

Vivid saat mengajar peserta Coverboy Covergirl Yess! Junior 2013 (Ilustrasi Dok. Pribadi)
KAGET, inilah reaksi orangtua tunjukkan saat si kecil berkata-kata kotor atau kasar. Padahal, sebagai orangtua Anda tidak pernah berkata-kata yang tidak pantas padanya. Lalu, dari mana si kecil mencontoh tindakan tercela ini?

“Penyebab anak berkata kasar atau kotor yang pasti karena lingkungan di luar sekolah dan media seperti televisi,” kata konsultan dan konselor pendidikan Vivid F. Argarini pada Okezone.

Kata-kata tidak pantas yang keluar dari mulut si kecil jangan langsung dijadikan alasan untuk memarahinya. Bisa saja si kecil mengucapkan kata-kata tersebut tanpa tahu arti yang sebenarnya.

Oleh karena itu, saat si kecil berkata yang tidak pantas, Vivid menyarankan agar orangtua bertanya balik ke anak, misalnya dengan cara, “Kamu paham tidak nak kalau itu artinya apa? Menurut kamu kata-kata yang diucapkan bagus tidak?”

“Mungkin anak melontarkan kata-kata kasar karena berpikir itu keren, apalagi setelah melihat contohnya di film-film. Dia akhirnya menganggap kalau itu sesuatu yang funky,” lanjut Vivid. (vin)


Link Berita

You Might Also Like

0 comments