Okezone.Com : Keunggulan Pendidikan Zaman Dulu
8:16 AMSumber : Okezone.com Selasa, 2 Juni 2015 - 06:57 WIB
Penulis : Ariesta Asri
Vivid Argarini saat memimpin diskusi kelompok di Global Youth Summit 2014 di Singapura. Dalam acara tersebut, murid dari berbagai negara dilatih kerja kelompok |
Sayangnya, kecanggihan teknologi ternyata tidak selamanya menguntungkan. “Guru-guru zaman dulu sering menyuruh anak didiknya membuat kelompok belajar. Pada saat anak membentuk kelompok belajar inilah, ada proses pembelajaran yang kaya karena ada pertukaran informasi,” kata Vivid F Argarini, konsultan dan konselor pendidikan pada Okezone, belum lama ini.
Kemajuan teknologi saat ini, khususnya membuat anak menjadi individualis dalam belajar. Anak berpikir kelompok belajar hanya membuat tugas semakin lama selesai di saat semuanya sudah tersedia di internet. Padahal, selain bisa bertukar pikiran, kelompok belajar juga mengasah kemampuan interpersonal dan pemecahan masalah.
“Orangtua mungkin berpikir kalau saat beralasan kerja kelompok yang ada hanya banyak mainnya. Padahal, sebenarnya ini tidak apa-apa. Yang penting ada interaksi sehingga anak tidak menjadi individualis,” tutupnya. (vin)
Link berita |
0 comments