Pelatihan Communication Skill SMK 51 Jakarta
6:22 AM
Public Speaking Trainer, Dr. Vivid F. Argarini melatih communication skill siswa-siswi SMK 51 Jakarta, pada Kamis (25/10/2018). Sepuluh murid yang tergabung dalam Flash Team, dipersiapkan untuk praktik kerja lapangan bekerja sama dengan Pertamina.
Pelatihan ini diselenggarakan oleh Paramesti Edutama Semesta, dan didukung Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI - Direktorat Pembinaan SMK. Flash Team terdiri dari empat siswi dan enam siswa hasil seleksi di SMK 51, yang berlokasi di Bambu Abus, Cipayung, Jakarta Timur.
Peserta yang merupakan murid jurusan Akuntansi ini, dibekali kemampuan berkomunikasi di dunia kerja, juga public speaking. Kak Vivid melatih peserta satu per satu, dimulai dari bagaimana bersalaman yang baik dan mantap saat bertemu dengan orang baru.
Untuk dapat percaya diri berkomunikasi dengan orang lain, Kak Vivid mengajak mereka melakukan self assessment terlebih dahulu. Mereka mengurai kelebihan dan kekurangan diri, serta mengantisipasi apa yang dapat menjadi peluang dan tantangan di masa depan.
Kemampuan komunikasi peserta digembleng melalui simulasi menghadapi rekan kerja dan konsumen. Kak Vivid membagi kiat-kiat bagaimana membangkitkan percaya diri, juga bertutur kata yang membuat relasi yakin dengan kita. "Confident to convince! Kita harus percaya diri dulu, baru kita dapat meyakinkan orang lain," tegas Kak Vivid.
Tak hanya soal public speaking dan communication skill, Kak Vivid juga menyemangati peserta untuk memiliki cita-cita tinggi dan mempersiapkan langkah menggapainya. Praktik kerja lapangan yang akan dijalani Flash Team di Pertamina nanti, akan menjadi satu dari banyak pengalaman yang harus dikumpulkan siswa.
Dengan banyak pengalaman, siswa akan dapat memiliki portofolio yang menarik. Portofolio siswa akan menjadi bekal meraih kesempatan beasiswa, pekerjaan, ataupun pendidikan tinggi. "Flash Team! Cekatan, terampil, kompeten! Yes!"
0 comments